Sabtu, 16 November 2013

Bakat dan Minat


Apakah kamu memiliki kemampuan unik yang lain dari teman-teman satu kelasmu? Seperti menari, berolahraga, melukis dan menggambar, menghitung cepat atau kemampuan lainnya? Kemampuan itu bisa kamu peroleh dari hasil belajar selama ini dan adakalanya menunjukkan prestasi yang membanggakan. Itulah kemudian yang dapat kita sebut dengan bakat yang merupakan kemampuan unik dari seseorang yang diperoleh cuma-cuma dari Tuhan yang apabila terus diasah dan dikembangkan dengan terarah membuahkan keberhasilan dan kebanggaan.

Jika kita melihat Agnes Monica dengan bakat menyanyi yang dimiliki kemudian diasah dengan terarah hasilnya yaitu keberhasilannya didunia musik tanah air. Agnes tidak saja berhasil dinegeri sendiri tetapi juga mulai menembus musik internasional. Begitu pula dengan pemain bola CR7 atau Christiano Ronaldo yang menorehkan prestasi dengan gol terbaiknya di lapangan hijau. Mereka merupakan contoh orang yang memaksimalkan kemampuan yang dimiliki sehingga membuahkan prestasi membanggakan.

Agnes Monica dan CR7 sudah menemukan bakat yang dimilikinya bahkan harus berusaha ekstra keras agar mereka berhasil seperti sekarang. Apakah saya juga memiliki kesempatan yang sama seperti mereka? Bakat apakah yang saya miliki untuk saya kembangkan dalam hidup saya? Setiap orang memiliki kemampuan masing-masing yang bisa saja berbeda dengan orang lain. Kita mengenal 7 bakat yang sudah banyak diperbincangkan masyarakat luas. Seseorang dapat memiliki satu bakat bahkan lebih karena satu sama lain dapat berkaitan.

Bakat Verbal
Kita melihat presenter talk show atau debat dilayar kaca setiap hari begitu lincah membawakan berita tanpa kehabisan kata-kata. Selain memilih jurusan yang sesuai, mereka juga mengembangkan kemampuan dan memperbanyak latihan serta jam terbang sehingga dapat menguasai panggung. Tidak lupa pula kita dengan penulis novel "Hafalan Shalat Delisa", "Laskar Pelangi", "5 cm", dan penulis novel inspiratif lain yang sukses mencuri perhatian pembaca novel di Indonesia dengan karya fenomenal mereka.
Bakat verbal merupakan kemampuan seseorang dalam berpikir dan memecahkan masalah yang berkaitan dengan kata-kata. Bakat tersebut dapat kita lihat pada pemandu wisata (tour guide), novelis, guru dan dosen, penyiar radio, salesman dan sebagainya. Mereka menggunakan pengetahuan dan kemampuan menuangkan ide melalui kata-kata untuk memberikan karya bagi masyarakat.

Bakat Numerik
Bagi sebagian masyarakat Indonesia, urusan hitung menghitung menjadi hal yang menakutkan dan paling dihindari. Siswa disekolah dasar maupun menengah masih menganggap mata pelajaran eksak atau yang berhubungan dengan angka-angka sulit dikerjakan. Bahkan nilai mata pelajaran eksak yang dibawah mata pelajaran sosial humaniora. Apakan sesulit itu mata pelajaran eksak? Padahal banyak dunia pekerjaan yang membutuhkan kemampuan eksak murni dari pekerjanya.
Setiap orang yang memiliki bakat numerik mampu mengerti ide-ide dan konsep yang dinyatakan dengan angka. Mereka mampu menyelesaikan tugas-tugas matematika, ilmu alam, kimia dan yang serumpun dengan itu. Kita mungkin mengenal prestasi Alber Einsten dengan rumus relativitasnya atau Aljabar yang menemukan bilangan 0. Kelompok ilmuwan dan penemu, arsitek, akuntan, teller, geolog, ahli pertambangan dan minyak juga memiliki bakat numerik yang menonjol. Profesi tersebut memang tidak didukung 100% oleh bakat numerik melainkan didukung dengan ilmu lain agar komprehensif. Namun kemampuan eksak dalam profesi tersebut sangat dibutuhkan untuk memperlancar tugas dan pekerjaan mereka.

Bakat Skolastik
Kemampuan skolastik merupakan perpaduan antara bakat verbal dan numerik yang banyak digunakan dalam penyelesaian tugas-tugas sekolah atau perkuliahan. Jika tugas sekolah dapat diselesaikan dengan tepat waktu dan hasilnya baik maka kemampuan skolastik seseorang cukup bagus.

Bakat Abstrak
Apa yang kamu pikirkan bila menjumpai sebuah lukisan yang membentuk rupa yang tidak familiar? Misalnya hanya berupa coretan warna melengkung, garis yang tidak beraturan atau obyek yang tidak jelas. Kita seringkali menemukan masalah serupa yang mengarah pada hal-hal abstrak. Walaupun persoalan tersebut tidak mengandung angka dan kata-kata, kita membutuhkan kemampuan khusus untuk menerjemahkannya. kemampuan ini banyak berkembang bersama bakat spasial atau mekanik sehingga menjadi bekal untuk calon arsitek, perencana wilayah dan tenaga bidang industri.

Bakat Mekanik
Ada pekerjaan atau hobi yang membutuhkan penguasaan ilmu alam dan sistem tata kerja suatu benda. Kita melihat tenaga IT, tukang bangunan, montir dan reparator yang runtut dalam bekerja. Bakat mekanik membantu kita dalam menyelesaikan tugas-tugas yang runtut dan teliti seperti menyelesaikan persoalan pada mesin-mesin.

Bakat Relasi Ruang
Dengan menggunakan bakat ini seseorang dapat memvisualisasikan, mengamati, atau membentuk gambaran-gambaran mental dari suatu obyek beruba 2 dimensi dan 3 dimensi. Misal seorang supir taksi atau tukang ojek yang memiliki kemampuan spasial ruang dimana mereka mudah mengenali rute suatu tempat meski baru satu kali melewatinya. Orang-orang yang menggunakan bakat relasi ruang diantaranya teknisi, arsitek, desainer, supir, pelukis dan sebagainya.

Bakat KKK (K3)
Bakat ini digunakan untuk tugas-tugas kantor, laboratorium dan tempat-tempat dimana kegiatan mencatat perkembangan dibutuhkan. Kita membutuhkan ketelitian dan ketangkasan untuk menyelesaikan urusan tulis menulis, pembukuan, atau meramu bahan.

Selain kemampuan yang kita miliki untuk menyelesaikan berbagai persoalan, setiap orang pun memiliki minat terhadap jabatan dan hal-hal tertentu. Bakat yang kita miliki cenderung mengarahkan minat kita terhadap suatu aktivitas karena kita merasa memiliki kemampuan untuk mengerjakannya. Seorang siswa yang memiliki kemampuan numerik akan menyenangi pelajaran matematika, fisika, biologi dan mata pelajaran lainnya. Minat dipengaruhi juga oleh lingkungan yang mendukung seseorang menyalurkan ketertarikannya. Apabila kita memiliki bakat dan minat yang sesuai dan cocok dengan diri kita kemudian dikembangkan dengan baik akan membawa kita pada hidup yang sukses.

Minat Pribadi Sosial
Apakah kamu pernah mengalami bahwa bertemu dengan teman-teman baru dan orang-orang baru begitu menyenangkan? Apakah kamu senang membantu teman untuk menyelesaikan masalahnya? Jika jawabannya "YA", kamu termasuk orang-orang yang berminat di bidang pribadi sosial. Hal yang berkaitan dengan pengajaran, pelayanan konseling, kepengacaraan, dan pelayanan sosial lain merupakan bagian dari bidang kerja yang membutuhkan peran pribadi sosial.

Minat Natural
Dokter hewan, tukang kebun, penjual bunga, petani, dan aktivis lingkungan merupakan orang yang berminat dibidang alam (natural). Mereka menyukai kegiatan dialam yang terbuka, bergaul dengan hewan dan merawat tanaman. Mereka yang memiliki ketertarikan dibidang ini diharapkan mampu melestarikan sumber-sumber alam dan melakukan inovasi terutama dalam pangan dan pertanian. Dengan ketertarikan yang dimiliki, aktivis lingkungan menjaga lingkungan dan ekosistem yang ada. Peran ini tidak hanya dilakukan oleh orang yang tertarik dan berminat dibidang natural. Kita semua memiliki peran yang sama untuk menjaga lingkungan agar tetap lestari.

Minat Mekanik
Contoh sederhana dari minat ini yaitu seseorang yang tertarik dan senang mengutak-atik kendaraan pribadinya. Modifikasi kendaraan yang melebihi harga beli kendaraan dapat dilakukan untuk memuaskan minat mekanik orang tersebut. Minat seseorang membuat mereka rela melakukan banyak pengorbanan untuk memenuhi kepuasan. Orang yang berminat di mekanik rela menghabiskan waktu dan tenaga untuk merombak dan mendesain sesuai keinginan.

Minat Bisnis
Kita mengenal bisnis meliputi kegiatan seperti penjualan, pemasaran, distribusi, perbankan, manajemen dan sebagainya. Orang yang berminat dibidang bisnis mengadakan kontak pribadi sosial dengan memperhitungkan keuntungan yang akan diperoleh. Berbeda dengan orang yang memiliki minat pribadi sosial, mereka mengadakan kontak dengan memandang bahwa kontak mereka didasarkan pada tuntutan pekerjaan.

Minat Seni
Penggambaran minat seni tampak pada gaya hidup berpakaian, mengatur perabot rumah, dan lain-lain. Musik, drama, lukisan, novel merupakan aktivitas yang kuat menerapkan prinsip seni. Meski kita sering menganggap orang seni terkadang urakan, tidak rapi dan semaunya sendiri tetapi ketika sudah bekerja secara profesional mereka bisa menjadi workaholic.

Minat Sains
Kita melihat film-film barat yang berkutat dengan penelitian di laboratorium, melakukan eksperimen, menggunakan komputer dan peralatan canggih. Hal itu menggambarkan perkembangan sains yang maju. Berbagai penelitian atau percobaan membutuhkan ilmu dan ketelitian tertentu untuk menemukan teori baru.

Minat verbal
Bidang minat verbal menekankan penggunaan kata-kata dalam bentuk lisan maupun tulisan. Orang yang berminat dalam aspek verbal tentu telah mengetahui tuntutannya yaitu menguasai penggunaan kata-kata yang menarik bagi orang lain, mempengaruhi orang lain untuk melakukan sesuatu dan sebagainya.

Minat manipulatif
Tipe peminatan ini menekankan kelihaian tangan dalam mengkreasikan obyek atau benda. Kita bisa menemukan tukang pahat atau patung, koki restoran, dan perajin benda-benda unik.

Minat komputasional
Hal-hal yang berkaitan dengan kombinasi angka huruf dan benda dalam teknologi/permesinan merupakan aktivitas khas dari minat komputasional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Memasuki Kota yang Baru

Langit masih gelap kala itu. Dengan sayup-sayup adzan diujung pengeras suara menandakan shubuh sudah tiba. Masjid agung terlihat ramai pengu...